Beranda / Edukasi

Bocoran Contoh Soal UTBK-SNBT 2024 Materi Pemahaman Umum dan Pengetahuan, Lengkap dengan Jawabannya!

edukasi.terasjakarta.id - Senin, 4 Maret 2024 | 16:15 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
25 contoh soal UTBK-SNBT 2024 beserta jawaban

Bocoran contoh soal UTBK-SNBT 2024 untuk materi pemahaman umum dan pengetahuan yang dilengkapi dengan jawaban. (Foto: terasjakarta.id)

Penulis : Rury Pramesti
Editor : Rury Pramesti

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Berikut adalah bocoran contoh soal UTBK-SNBT 2024 untuk materi pemahaman umum dan pengetahuan yang dilengkapi dengan jawaban.

Seperti yang diketahui, SNBT sendiri adalah jalur penerimaan mahasiswa baru 2024 yang berdasarkan hasil ujian tulis berbasis komputer atau UTBK yang diselenggarakan dalam dua gelombang.

Diketahui, Kemdikbud telah umumkan jadwal seleksi UTBK-SNBT yang akan dilaksanakan pada bulan April 2024.

Karena itu, sebelum menghadapi UTBK-SNBT 2024 ini, ada baiknya peserta perlu berlatih untuk mengerjakan soal-soal dengan kisi-kisi yang ada.

Baca Juga : 30 Contoh Soal UTBK SNBT 2024 Lengkap dengan Kunci Jawabannya, Referensi Buat Belajar!

Sebagai informasi, UTBK-SNBT 2024 ini mempunyai 7 subtes, salah satunya materi pengetahuan dan pemahaman umum.

Untuk model soal SNBT 2024 ini akan berbeda dari tahun yang sebelumnya.

Karena tidak hanya ada pilihan ganda dalam soal UTBK SNBT 2024, namun juga terdapat soal isian singkat.

Baca Juga : 25 Contoh Soal UTBK-SNBT 2024 Beserta Jawabannya, Referensi Belajar Persiapan Masuk PTN Impian!

Bocoran Contoh Soal UTBK-SNBT 2024 Materi Pemahaman Umum dan Pengetahuan

Nah, berikut ini ada bocoran contoh soal UTBK SNBT 2024 yang dapat dijadikan referensi belajar persiapan masuk PTN impian, di antaranya:

1. (1) Di Jepang, ada sebuah istilah yang terkenal, yaitu wabi-sabi. (2) Istilah itu merupakan filosofi yang kerap digambarkan sebagai seni menemukan keindahan dalam ketidaksempurnaan. (3) Filosofi tentang ketidaksempurnaan ini dapat digunakan untuk mendekorasi rumah atau hunian. (4) Konsep hunian wabi-sabi cukup mirip dengan konsep minimalis karena menerapkan mebel yang sederhana untuk menciptakan suasana teduh. (5) Perbedaannya terletak pada karakterisasi perabot dan mebel yang digunakan. (6) Dalam konsep hunian wabi-sabi, perabot yang biasanya digunakan terbuat dari bahan-bahan alam yang dapat bertahan lama, seperti kayu jati belanda, rotan, atau sulaman rumput. (7) Dengan perabot yang dapat bertahan lama, seseorang tak perlu lagi merogoh kocek untuk membeli perabotan berulang kali.

(8) Selain itu, pewarnaan menjadi fokus dalam konsep hunian tersebut. (9) Penerapan warna dapat dilakukan dengan memilih warna-warna yang terinspirasi dari alam, seperti warna abu-abu, hijau, biru, atau warna yang menyerupai padang rumput. (10) Hal tersebut dilakukan agar tercipta suasana tenang dan damai. (11) Penerapan warna untuk konsep ini tak melulu harus lewat dinding, tetapi pada lantai atau aksesori rumah.

Ungkapan yang digunakan penulis untuk mengumpamakan sifat yang sama pada bacaan tersebut adalah ….

A. hunian dalam kalimat (3)
B. bertahan dalam kalimat (6)
C. teduh dalam kalimat (4)
D. fokus dalam kalimat (8)

Jawaban: C

Teks ini digunakan untuk menjawab soal nomor 1–2.

(1) Sebagian besar orang sering mengeluh karena terlalu sibuk. (2) Mereka umumnya ingin memiliki lebih banyak waktu luang. (3) Namun, penelitian terbaru menemukan bahwa terlalu banyak waktu luang ternyata tidak lebih baik daripada terlalu sibuk. (4) Menurut penelitian yang diterbitkan oleh American Psychological Association, bertambahnya waktu luang memang dapat meningkatkan rasa bahagia. (5) Akan tetapi, perasaan itu hanya bertahan sampai titik tertentu. (6) Jika waktu luang yang dimiliki terlalu banyak, akan ada dampak buruk yang timbul.

(7) Untuk menyelidiki fenomena tersebut, para peneliti melakukan eksperimen daring yang melibatkan lebih dari 6.000 peserta. (8) Peneliti menemukan bahwa orang yang memiliki waktu luang sedikit merasa lebih stres daripada mereka yang memiliki jumlah waktu luang sedang. (9) Sementara itu, mereka yang memiliki waktu luang banyak juga merasa kurang produktif daripada mereka yang berada dalam kelompok sedang. (10) Lebih lanjut, temuan tersebut menunjukkan bahwa berakhir dengan waktu luang sepanjang hari untuk melakukan hal-hal yang diinginkan ternyata dapat membuat seseorang merasa tidak bahagia. (11) Sebaliknya, orang harus berusaha untuk memiliki waktu luang dalam jumlah sedang agar dapat melakukan apa yang mereka inginkan.

2. Topik bacaan tersebut adalah ….

A. perbandingan antara orang yang memiliki waktu luang dengan orang yang sibuk
B. kelebihan dan kekurangan dari adanya waktu luang yang terlalu banyak
C. dampak buruk yang dialami oleh orang-orang yang memiliki waktu luang
D. memiliki terlalu banyak waktu luang tidak lebih baik daripada terlalu sibuk

Jawaban: D

3. Makna yang sama dari kata dampak pada kalimat (6) terdapat pula pada kata ….

A. efek
B. impak
C. imbas
D. akibat

Jawaban: B

4. (1) Toxic positivity adalah kondisi ketika seseorang menuntut diri sendiri atau orang lain untuk selalu berpikir dan bersikap positif serta menolak emosi negatif. (2) Seseorang yang terjebak dalam toxic positivity akan terus menghindari emosi negatif, padahal emosi negatif juga penting untuk dirasakan dan diekspresikan. (3) Penyangkalan emosi negatif yang terus dilakukan dalam jangka panjang bisa menimbulkan berbagai masalah kesehatan mental, seperti stres berat, kecemasan atau kesedihan yang berkepanjangan, gangguan tidur, penyalahgunaan obat terlarang, dan depresi. (4) Oleh karena itu, toxic positivity perlu dihindari. (5) Agar dapat menghindarinya, seseorang perlu mengenali ciri-ciri kondisi tersebut lebih dahulu.

(6) Toxic positivity umumnya muncul melalui ucapan. (7) Orang dengan toxic positivity mungkin sering melontarkan petuah yang terkesan positif, tetapi sebenarnya merasakan emosi negatif. (8) Selain itu, mereka biasanya merasa bersalah ketika merasakan atau mengungkapkan emosi negatif, menghindari atau membiarkan masalah yang ada, serta sering mengucapkan kalimat yang membandingkan diri dengan orang lain. (9) Ketika memberikan seseorang semangat, orang dengan toxic positivity juga sering melontarkan pernyataan yang seolah meremehkan. (10) Sebagai contoh, mereka biasanya mengucapkan kalimat Jangan menyerah, begitu saja kok tidak bisa atau Kamu lebih beruntung, masih banyak orang yang lebih menderita dari kamu. (11) Bahkan, mereka juga bisa melontarkan kalimat yang menyalahkan orang yang tertimpa masalah.

Di antara kalimat-kalimat berikut, manakah kalimat yang mengungkapkan gagasan yang sama dengan kalimat (2)?

A. Meski penting untuk dirasakan dan diekspresikan, seseorang yang terjebak dalam toxic positivity akan terus menghindari emosi negatif.
B. Emosi negatif akan terus dihindari oleh orang yang terjebak dalam toxic positivity walaupun emosi negatif sangat penting untuk dirasakan dan diekspresikan.
C. Walaupun emosi negatif penting untuk dirasakan dan diekspresikan oleh orang dengan toxic positivity, mereka akan terus menghindarinya.
D. Emosi negatif yang penting untuk dirasakan dan diekspresikan akan terus dihindari oleh seseorang yang terjebak dalam toxic positivity.

Jawaban: D

Bacalah teks berikut dengan cermat untuk menjawab soal nomor 5-8!

Tanaman di halaman rumah tidak selalu ditanam langsung di tanah atau di pot. Ada model penanaman dalam bak tanaman. Bak ini dapat diletakkan di mana saja, seperti di bawah jendela, di salah satu sudut halaman, atau di depan pagar rumah. Bila diletakkan depan pagar, tanaman ini dapat mengurangi efek kaku dan membuat pagar tampak lebih hidup.

Bak tanaman umumnya dibuat dari bata yang dilapis cat atau ditempeli batu alam. Keunggulan bila meggunakan batu alam, tampilan bak lebih natural dan bentuknya tidak kaku. Akan tetapi, biaya yang harus dikeluarkan lebih besar bila dibandingkan dengan bak yang dilapisi cat. Untuk ukurannya, bak tanaman dapat disesuaikan dengan kondisi lahan yang tersedia. Ada baiknya, ukuran bak jangan terlalu besar. Bak yang terlalu besar akan merusak tampilan rumah secara keseluruhan. Ukuran dari bak tanaman di depan pagar yang idealnya mempunyai ketinggian sekitar 40-60 cm dengan panjang sesuai panjang pagar sedangkan lebarnya adalah sekitar 20-30 cm.

Selain ukuran bak, yang perlu diperhatikan adalah system drainasenya. System drainase berfungsi untuk membuang kelebihan air yang diserap oleh tanah. Sebaiknya, buatlah saluran pembuangan daro pipa PVC dengan diameter sekitar ¾ inci. Pipa ini dipasang di dalam bata dan menembus keluar. Hendaknya pipa pembuangan ini dibuat di kedua sisi bak.

Setelah bak dibuat, jangan langsung diberi media tanam yang berupa campuran tanah dan pupuk kandang. Terlebih dahulu, berilah lapisan ijuk atau batu koral. Setelah itu, di atasnya taburkan pasir kasar, lapisan media tanam hingga penuh.

5. Kalimat yang tepat untuk memperbaiki paragraf ke-2 kalimat terakhir adalah ….

A. Ukuran bak tanaman di depan pagar yang ideal mempunyai tinggi 40-60 cm, panjang sesuai panjang pagar, dan lebar 20-30 cm.
B. Ukuran dari bak tanaman di depan pagar yang ideal mempunyai tinggi 40-60 cm dengan panjang sesuai panjang pagar, dan lebarnya adalah 20-30 cm.
C. Ukuran bak tanaman di depan pagar idealnya mempunyai tinggi sekitar 40-60 cm, panjangnya sepanjang pagar, sedangkan lebar adalah sekitar 20-30 cm.
D. Ukuran bak tanaman di depan pagar yang ideal mempunyai ketinggian 40-60 cm dengan panjang sesuai pagar, sedang lebarnya 20-30 cm.

Jawaban: A

6. Gagasan utama paragraf pertama pada teks di atas adalah...

A.Penempatan tanaman dapat dilakukan di pot atau tanah
B. Model penanaman tanaman di bak tanaman memiliki berbagai efek
C. Tanaman dapat ditanam dengan berbagai cara
D. Peletakan bak tanaman dapat dilakukan di berbagai tempat strategis

Jawabab: C

7. Kelemahan paragraf ke-4 pada teks di atas adalah...

A. Gagasan utama terletak di tengah paragraf
B. Paragraf mengandung kalimat sumbang
C. Kalimat penjelas saling bertentangan
D. Tidak memiliki gagasan utama

Jawaban: D

8. Simpulan yang paling tepat untuk teks di atas adalah ….

A. Bak tanaman dapat diletakkan di tempat-tempat yang strategis sesuai kebutuhan pemiliknya dengan memperhatikan nilai-nilai estetika sehingga tampak lebih hidup.
B. Model penanaman tanaman yang baik dapat dilakukan dengan cara menanam langsung di tanah atau secara tidak langsung di dalam pot dan bak tanaman.
C. Bak tanaman yang terbuat dari batu alam memerlukan biaya lebih besar dibandingkan dengan bak tanaman yang terbuat dari bata yang dicat.
D. Bak tanaman, pada umumnya, berbahan dasar batu bata yang dicat atau ditempeli batu alam, berukuran sesuai dengan kebutuhan, dan bersistem drainase yang baik.

Jawaban: B

Teks ini digunakan untuk menjawab soal nomor 9–10.

(1) Banyak penelitian yang menunjukkan bahwa korban kekerasan seksual didominasi oleh perempuan, sedangkan mayoritas pelaku kekerasan seksual adalah laki-laki. (2) Namun, hal tersebut tidak dapat menafikan fakta bahwa kekerasan seksual dapat terjadi pada laki-laki. (3) Dalam sebuah studi, diungkapkan bahwa ada 33% laki-laki yang mengalami kekerasan seksual, khususnya dalam bentuk pelecehan seksual. (4) Bahkan, berdasarkan data Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak tahun 2017, untuk kelompok umur 13—17 tahun, prevalensi kekerasan seksual terlihat lebih tinggi pada laki-laki daripada perempuan. (5) Diketahui bahwa prevalensi kekerasan seksual pada laki-laki usia tersebut mencapai 8,3 persen, dua kali lipat lebih tinggi daripada prevalensi kekerasan seksual pada perempuan yang mencapai 4,1 persen

(6) Temuan-temuan tersebut menjadi menarik karena laki-laki selama ini jarang dianggap sebagai korban kekerasan seksual. (7) Namun, jika ditelusuri lebih lanjut, anggapan itu mungkin muncul karena banyak kasus kekerasan seksual pada laki-laki tak terungkap ke permukaan. (8) Pencarian kasus kekerasan seksual terhadap laki-laki dan penelitian terkait dampak kekerasan seksual pada laki-laki pun masih kurang. (9) Bahkan, ketika ada pun, data yang menunjukkan terjadinya kekerasan seksual pada laki-laki seringkali diacuhkan.

(10) Lebih lanjut, dalam masyarakat, melekat pula toxic masculinity, yakni suatu tekanan budaya bagi laki-laki untuk berperilaku dan bersikap dengan cara tertentu. (11) Dengan mengakarnya toxic masculinity, laki-laki dianggap cukup kuat dan harus mampu melakukan perlawanan ketika kekerasan seksual terjadi. (12) Akibatnya, laki-laki korban seksual seringkali merasa lemah dan tidak berharga karena tidak mampu melindungi diri. (13) Itulah yang menjadikan sebagian laki-laki korban kekerasan seksual enggan melaporkan kasusnya.

9. Kalimat yang TIDAK efektif dalam bacaan tersebut adalah....

A. kalimat (4)
B. kalimat (5)
C. kalimat (6)
D. kalimat (8)

Jawaban: C

10. Bagaimana sikap penulis dalam bacaan tersebut?

A. Was-was akan berbagai penyebab terjadinya kekerasan seksual pada laki-laki.
B. Peduli kepada laki-laki dan perempuan yang menjadi korban kasus kekerasan seksual.
C. Prihatin terhadap pandangan masyarakat akan kasus kekerasan seksual pada laki-laki.
D. Mendukung korban kekerasan seksual untuk melaporkan dan mendata kasusnya.

Jawaban: C

Demikian informasi mengenai bocoran contoh soal UTBK-SNBT 2024 materi pemahaman umum dan pengetahuan. Semoga berhasil!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link