Beranda / Edukasi

25 Contoh Soal UTBK-SNBT 2024 Beserta Jawabannya, Referensi Belajar Persiapan Masuk PTN Impian!

edukasi.terasjakarta.id - Jumat, 16 Februari 2024 | 17:50 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
25 contoh soal UTBK-SNBT 2024 beserta jawaban

Contoh soal UTBK-SNBT 2024 beserta jawabannya menjadi salah satu alternatif siswa untuk latihan belajar agar bisa lolos seleksi dan masuk PTN impiannya. (Foto: terasjakarta.id)

Penulis : Rury Pramesti
Editor : Rury Pramesti

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Contoh soal UTBK-SNBT 2024 beserta jawabannya menjadi salah satu alternatif siswa untuk latihan belajar agar bisa lolos seleksi dan masuk PTN impiannya.

Seperti yang diketahui, UTBK-SNBT sendiri adalah jalur penerimaan mahasiswa baru 2024 yang berdasarkan hasil ujian tulis berbasis komputer atau UTBK yang diselenggarakan dalam dua gelombang.

Selain itu, Kemdikbud juga telah mengumumkan mengenai jadwal seleksi UTBK-SNBT yang akan dilaksanakan pada bulan April 2024.

Baca Juga : 20 Contoh Soal UTBK-SNBT 2024 Lengkap dengan Kunci Jawaban, Referensi Latihan Belajar agar Lolos Seleksi!

Maka dari itu, sebelum menghadapi UTBK-SNBT 2024 ini, ada baiknya peserta perlu berlatih untuk mengerjakan soal-soal dengan kisi-kisi yang ada.

Sebagai informasi, UTBK-SNBT 2024 ini mempunyai 7 subtes yang asalnya dari 3 materi umum, yakni TPS (Tes Potensi Skolastik), literasi dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia serta penaralan Matematika.

Sementara, untuk model soal SNBT 2024 sendiri akan berbeda dari tahun yang sebelumnya.

Karena tidak hanya ada pilihan ganda dalam soal UTBK SNBT 2024, namun juga terdapat soal isian singkat.

Baca Juga : Contoh Soal UTBK SNBT 2024 Materi Literasi Bahasa Indonesia serta Jawabannya, Persiapan Diri Hadapi Ujian!

25 Contoh Soal UTBK-SNBT 2024 Beserta Jawabannya

Nah, berikut ini ada sejumlah contoh soal UTBK SNBT 2024 beserta jawabannya yang dapat dijadikan referensi belajar persiapan masuk PTN impian, di antaranya:

1. Lima sekawan Sano, Joko, Adi, Rimba, dan Ratu selalu semangat berangkat bersama menuju sekolah. Joko selalu menjemput Sano, setelah ia dijemput oleh Adi. Rimba menjadi anak terakhir yang dijemput. Sementara rumah Ratu terletak di antara rumah Joko dan rumah Adi. Berikut ini pernyataan yang BENAR adalah …

A. Rumah Ratu terletak paling jauh
B. Rumah Rimba terletak paling jauh
C. Rumah Adi terletak paling jauh
D. Rumah Sano terletak paling dekat

Jawaban: C

2. Himpunan A ={1,2,3,4}. Sedangkan R adalah suatu relasi dari himpunan A ke himpunan A. Relasi R yang merupakan fungsi adalah....

A. R = {(2,1), (2,2), (3,4), (4,1)}
B. R = {(1,1), (2,2), (3,3)}
C. R = {(1,3), (2,2), (3,1), (4,4),(4,1)}
D. R = {(3,1), (4,2), (2,1), (1,2)}

Jawab. D

3. Sekelompok mahasiswa yang terdiri atas beberapa orang dengan tahun lahir yang sama.

Manakah peristiwa berikut yang memiliki peluang paling besar jika dipilih satu mahasiswa dari mahasiswa yang memiliki tahun lahir yang sama?

A. 3 orang dari 25 Mahasiswa memiliki tahun lahir yang sama
B. 6 orang dari 15 Mahasiswa memiliki tahun lahir yang sama
C. 5 orang dari 15 Mahasiswa memiliki tahun lahir yang sama
D. 5 orang dari 25 Mahasiswa memiliki tahun lahir yang sama

Jawaban: B

4. Dari angka-angka 1, 2, 3, dan 5 akan disusun bilangan yang terdiri dari 6 angka dengan syarat angka 3 dan 2 boleh muncul dua kali. Banyak bilangan yang terbentuk adalah (PK UTBK 2022)

A. 180
B. 120
C. 280
D. 360

Jawaban: A

5. Barisan -20, -17, -14, ... merupakan barisan aritmetika. Berapakah banyaknya dari 4 pernyataan berikut yang bernilai benar berdasarkan informasi di atas?

(1) Setiap suku barisan adalah negatif
(2) Jumlah setiap 3 suku berurutan adalah ganjil
(3) -1 merupakan salah satu suku barisan
(4) Setiap selisih dua suku ganjil barisan adalah kelipatan 6

A. 1
B. 0
C. 3
D. 2

Jawaban: A

6. Earthquake is any sudden shaking of the ground caused by the passage of seismic waves through Earth’s rocks. Seismic waves are produced when some form of energy stored in Earth’s crust is suddenly released, usually when masses of rock straining against one another suddenly fracture and “slip.” Earthquakes occur most often along geologic faults, narrow zones where rock masses move in relation to one another. The major fault lines of the world are located at the fringes of the huge tectonic plates that make up Earth’s crust.

Little was understood about earthquakes until the emergence of seismology at the beginning of the 20th century. Seismology, which involves the scientific study of all aspects of earthquakes, has yielded answers to such long-standing questions as why and how earthquakes occur. About 50,000 earthquakes large enough to be noticed without the aid of instruments occur annually over the entire Earth. Of these, approximately 100 are of sufficient size to produce substantial damage if their centers are near areas of habitation. Very great earthquakes occur on average about once per year. Over the centuries they have been responsible for millions of deaths and an incalculable amount of damage to property.

The paragraph following the passage most likely discusses...

A. Suggestions to emerge the seismology to detect the earthquake
B. Factors that cause the earthquake and seismic wave
C. The development of seismology to identify the earthquake earlier
D. Examples of the substantial damage that caused by the earthquake

Jawaban: D

7. Pak Irvan memiliki sebuah mobil box pengangkut barang dengan daya angkut tidak lebih dari 500 kg. Berat pak Irvan adalah 60 kg dan dia akan mengangkut kotak barang yang setiap kotak beratnya 20 kg. Jika pak Irvan akan mengangkut 115 kotak, paling sedikit berapa kali kotak itu akan terangkut semua

A. 6 kali
B. 4 kali
C. 5 kali
D. 3 kali

Jawaban: A

8. Harga 2 buku dan 5 pensil adalah 14.500 sama dengan harga 4 pensil dan 3 pulpen. Harga 5 buku dan 3 pulpen adalah 9.500. pernyataan yang senilai adalah....

A. 2x + 5y = 5x + 3z
B. 2x + 5y > 4y + 3z
C. 4y + 3z <5x>
D. 2x + 5y < 5x>D. 2x + 5y > 5x + 3z

Jawaban: C

9. Siswa SD Sembada dihimbau untuk menjaga kebersihan lingkungan sekolah. Menjaga kebersihan lingkungan sekolah dapat dimulai dari kebersihan ruang kelas. Regu piket berkewajiban menjaga kebersihan kelas sepanjang hari. Sampah dimasukkan pada tempat sampah sesuai jenisnya. Sampah plastik dimasukkan pada tempat sampah

berwarna biru. Pernyataan yang sesuai dengan isi paragraf tersebut adalah ....

A. Petugas piket bertanggung jawab pada kebersihan kelas.
B. Sampah yang akan didaur ulang akan dikumpulkan petugas piket.
C. Regu piket bertugas memilah sampah yang dapat didaur ulang.
D. Sampah plastik dapat didaur ulang menjadi barang yang lebih berguna.

Jawaban: A

10. Menjelang akhir tahun, beberapa pusat perbelanjaan mulai bersaing dalam menarik perhatian pembeli. Berbagai cara dilakukan untuk menarik para pembeli. Salah satu diantaranya, yaitu dengan memberikan diskon pada produk-produk yang dijual. Makna kata diskon dalam paragraf tersebut adalah ....

A. potongan harga
B. harga terjangkau
C. harga cuma-cuma
D. harga murah

Jawaban: A

11. Meningkatkan jumlah permintaan kayu menyebabkan penebangan hutan tidak terkendali, hal itu mengakibatkan ....

A. erosi di muara sungai
B. tanah longsor di hilir
C. mudah terjadi banjir
D. pengendapan tanah di hulu

Jawaban: C

12. Arman Menuju Kota X berjarak 80 Km dengan kecepatan 20 m/s Boby Menuju Kota X berjarak 50 Km dengan kecepatan 25 m/s Candra Menuju Kota X berjarak 100 Km dengan kecepatan 30 m/s Dodi Menuju Kota X berjarak 30 km dengan kecepatan 10 m/s Jika Arman, Boby Candra dan Dodi berangkat pada waktu yang sama maka urutan dari yang paling cepat sampai kota X adalah...

A. Arman -Dodi-Candra-Bobi
B. Bobi-Candra-Dodo-Arman
C. Candra – arman –Dodi -Bobi
D. Bobi-Dodi-Candra-Arman

Jawaban: D

13. Termometer : Temperatur = Jam : ...

A. Dingin
B. Arloji
C. Waktu
D. Beku

Jawaban: C

14. KPK dari dua buah bilangan prima x dan y adalah 14, dengan x > y. Nilai dari 3x-y adalah?

A. -1
B. 13
C. 21
D. 19

Jawaban: D

15. Apabila sudah siap panen, jeruk akan terasa empuk jika ditekan; kulitnya berwarna kuning langsat; dan jika tergores, keluar aroma wangi. Hal-hal tersebut membuat nilai jual jeruk semakin tinggi. Jika buah jeruk terasa keras jika ditekan, berwarna hijau, dan tidak mengeluarkan aroma, manakah simpulan yang BENAR?

A. Buah jeruk belum siap dipanen
B. Buah jeruk harganya mahal
C. Buah jeruk harganya murah
D. Buah jeruk tidak bisa dijual

Jawaban: A

16. Pak Irvan memiliki sebuah mobil box pengangkut barang dengan daya angkut tidak lebih dari 500 kg. Berat pak Irvan adalah 60 kg dan dia akan mengangkut kotak barang yang setiap kotak beratnya 20 kg. Jika pak Irvan akan mengangkut 115 kotak, paling sedikit berapa kali kotak itu akan terangkut semua

A. 3 kali
B. 4 kali
C. 5 kali
D. 6 kali

Jawaban: D

17. Barisan -20, -17, -14, ... merupakan barisan aritmetika. Berapakah banyaknya dari 4 pernyataan berikut yang berniali benar berdasarkan informasi di atas

(1) Setiap suku barisan adalah negatif
(2) Jumlah setiap 3 suku berurutan adalah ganjil
(3) -1 merupakan salah satu suku barisan
(4) Setiap selisih dua suku ganjil barisan adalah kelipatan 6

A. 3
B. 2
C. 0
D. 1

Jawaban: D

18. Di bawah ini yang merupakan kelompok kata baku yang salah adalah

A. Pasport, hirarki, perduli
B. Hipotek, ijazah, izin
C. Adjektif, analisis, aktivis
D. Linear, folio, rapor

Jawaban: A

19. 20 orang dapat menyelesaikan 2 jembatan dalam waktu 30 hari. Berapa waktu yang dibutuhkan oleh 10 orang untuk menyelesaikan 4 jembatan?

A. 100
B. 130
C. 120
D. 140

Jawaban: C

20. Kurva y = ax⊃2; + 2x + 1 dengan a ≠ 0 memotong sumbu-x di dua titik berbeda.

Pernyataan yang benar adalah ....

A. a <1>
B. 6a < 1>
C. a > 1
D. 3a > 1

Jawaban: A

21. Secara acak diambil dua bilangan berbeda (1,5,9,). Manakah dari keempat kejadian berikut yang peluangnya 1/3 atau 2/3?

1) Terambilnya 2 bilangan dengan selisih genap
2) Terambilnya 2 bilangan dengan hasil prima
3) Terambilnya 2 bilangan dengan jumlah genap
4) Terambilnya 2 bilangan dengan salah satu bilangan merupakan kelipatan bilangan lain

Jawaban: 2 dan 4

22. Jika 9 (2x-1) = 3x + 5 dan f (9(2x-1)) = 7x^2+3, maka f (-1) adalah

A. 8
B. 9
C. 10
D. 31

Jawaban: D

23. Hasil kali 9-x^2/4-x^2 dengan 2x + 4/x-3 adalah

A. 2x+6/x-2
B. x-2/2x+6
C. x+2/2x-6
D. x-2/2x+6

Jawaban: A

24. Kompetisi : Kooperasi = .... : Rival

A. Lama
B. Kawan
C. Musuh
D. Main

Jawaban: B

25. (1) Sekarang olahraga sangat diminati semua kalangan, baik pria maupun wanita. (2)Oleh karena itu, sepakbola juga tidak hanya diminati oleh kalangan pria, tetapi juga wanita.(3)Akan tetapi, kegiatan ekstrakurikuler di sekolah masih membuka kegiatan tersebut untuk pria (siswa). (4) Wanita (siswi) perlu diberi kesempatan juga agar ada kesetaraan antarsiswa. (5) Untuk itu, kerja sama sekolah dengan berbagai pihak perlu dilakukan.

Penulisan kata yang salah terdapat pada kalimat nomor ….

A. (1)
B. (4)
C. (3)
D. (2)

Jawaban: B

Demikian informasi mengenai contoh soal UTBK-SNBT 2024 beserta jawaban yang dapat dijadikan sebagai referensi bahan materi untuk belajar dan persiapan ujian. Semoga berhasil!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link