Beranda / Edukasi

15 Contoh Soal UM PTKIN 2024 dan Kunci Jawabannya, Latihan Belajar agar Lolos Seleksi!

edukasi.terasjakarta.id - Kamis, 4 April 2024 | 14:05 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Contoh Latihan Soal KSM IPA Mts 2023

Beberapa contoh soal UM PTKIN 2024 yang lengkap dengan kunci jawabannya yang dapat dijadikan sebagai latihan belajar agar lolos seleksi. (Foto: Freepik)

Penulis : Rury Pramesti
Editor : Rury Pramesti

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Berikut ada beberapa contoh soal UM PTKIN 2024 yang lengkap dengan kunci jawabannya.

Seperti yang diketahui, pendaftaran UM PTKIN 2024 bakal dibuka mulai tanggal 17 April mendatang.

UM PTKIN sendiri merupakan salah satu seleksi yang dilaksanakan secara nasional melalui sebuah aplikasi SSE atau Sistem Seleksi Elektronik.

Untuk jadwal ujiannya, UM PTKIN akan dilaksanakan mulai tanggal 24 hingga 30 Juni 2024.

Baca Juga : 10 Contoh Soal UM PTKIN 2024 Lengkap dengan Kunci Jawabannya, Referensi Belajar sebelum Tes Ujian!

Bagi yang mendaftar di jalur UM PTKIN ini, nantinya akan mengikuti tes seleksi yang terbagi menjadi beberapa tes yaitu tes Penalaran Akademik, Penalaran Matematika, Literasi Membaca, dan Literasi Ajaran Islam.

Nah, hasil tes kamu akan digunakan sebagai penentu kelulusan calon mahasiswa.

Jadi, sebelum mengikuti tes pastikan kamu benar-benar melakukan persiapan yang matang agar mendapatkan hasil yang memuaskan.

Baca Juga : Jadwal Pendaftaran UM PTKIN 2024 Lengkap dengan Syarat dan Cara Daftarnya, Dibuka Pada 17 April!

15 Contoh Soal UM PTKIN 2024 dan Kunci Jawabannya

1. Nilai 12,5% dari 512 adalah…

A. 2 pangkat 4
B. 2 pangkat 5
C. 2 pangkat 9
D. 2 pangkat 6

Jawaban : D

2. Untuk menganalisis data, suatu komputer memerlukan waktu 2 jam 55 menit. Jika komputer mulai menganalisa pada pukul 22.40, maka komputer akan selesai menganalisa pada pukul…

A. 01.35
B. 02.55
C. 00.55
D. 00.35

Jawaban : A

3. Diketahui terdapat penambahan biaya pengemasan sebesar Rp3.000,00 untuk setiap pengiriman.

Jika Anggun ingin mengirim dua barang sekaligus dan satu barang terpisah, biaya termurah yang dikeluarkan Anggun adalah..

A. Rp44.650,00
B. Rp32.500,00
C. Rp37.400,00
D. Rp43.750,00

Jawaban : B

4. Ciri =…

A. Watak
B. Jiwa
C. Tabiat
D. Karakteristik

Jawaban : D

5. Mobilitas =…

A. Motivasi
B. Lalu lintas
C. Gerak
D. Dinamika

Jawaban : C

6. Perilaku sehat merupakan pilar yang paling utama. Seseorang dengan perilaku sehat, tentu akan menjaga lingkungannya tetap sehat juga.

Selain itu, dengan perilaku sehat seseorang akan memanfaatkan fasilitas pelayanan kesehatan yang ada untuk memelihara kesehatannya.

Ide pokok paragraf tersebut adalah…

A. Memanfaatkan fasilitas kesehatan yang ada
B. Menjaga lingkungan agar tetap sehat
C. Perilaku sehat akan berpengaruh pada pilar-pilar lainnya
D. Perilaku sehat adalah pilar utama

Jawaban : D

7. Kalimat pertanyaan yang tepat sesuai isi paragraf tersebut adalah…

A. Apakah fungsi pelayanan kesehatan terhadap masyarakat?
B. Bagaimana cara menjaga agar lingkungan tetap sehat?
C. Mengapa perilaku sehat merupakan pilar yang paling utama?
D. Mengapa masyarakat harus memelihara kesehatan lingkungannya?

Jawaban : C

8. Hujan turun dengan deras. Aku segera berlindung di balik jaket parasutku yang warnanya sudah tidak cerah lagi.

Makna imbuhan ber- dalam wacana di atas adalah…

A. Mempergunakan atau memakai
B. Mempunyai atau memiliki
C. Mengerjakan sesuatu atau mengadakan sesuatu
D. Perbuatan mengenai diri sendiri atau refleksi

Kunci Jawaban : A

9. Apa persamaan kata (sinonim) dari religius?

A. Pendeta
B. Masjid
C. Kepercayaan
D. Agamis

Jawaban: C

10. Calon jemaah haji asal Indonesia mulai diberangkatkan sejak bulan Syawal sehingga mereka berihram untuk melakukan ibadah umrah lebih dahulu, lalu melepas ihramnya sampai datang waktu haji. Ketika waktu haji sudah datang para jamaah melakukan ihram untuk haji. Cara pelaksanaan haji semacam ini disebut haji....

A. Tamattu'
B. Mabrur
C. Qiran
D. Ifrad

Jawaban: A

11. Masa berdirinya Daulah Umayyah terdiri atas 2 periode, yaitu pada tahun....

A. 761-850 M dan 756-1031 M
B. 661-790 M dan 796-1031 M
C. 690-750 M dan 756-1056 M
D. 661-750 M dan 756-1031 M

Jawaban: D

12. Bobby adalah seorang ahli botani yang sedang meneliti produksi buah pir dari 2 pohon pir. Dia mendapat hasil bahwa pohon A memproduksi buah 20% lebih banyak daripada pohon B. jika pohon A memproduksi 144 pir, berapakah pir yang diproduksi pohon B?

A. 115
B. 124
C. 120
D. 173

Jawaban: C

13. Khalifah terakhir dari Daulah Umayyah I adalah....

A. Marwan II bin Muhammad
B. Sulaiman bin Abdul Malik
C. Umar bin Abdul Aziz
D. Muawiyah I bin Abi Sufyan

Jawaban: A

14. Pada suhu udara berapakah kecepatan suara paling mendekati 1.000 feet/detik?

A. −48°F
B. −46°F
C. −49°F
D. −50°F

Jawaban: A

15. Iman menuntut perwujudan lahiriah atau internalisasi dalam bentuk ...

A. ucapan
B. tindakan
C. sikap
D. langkah

Jawaban: C

Itu dia sederet informasi terkait contoh soal UM PTKIN 2024 yang dilengkapi dengan kunci jawabannya. Semoga membantu!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link